Postingan

10 macam ekstensi file gambar desain

 Macam-Macam Ekstensi File Gambar 1. JPEG (joint photographic expert groups) Dilansir dari University of Michigan Library, JPEG merupakan singkatan dari joint photographic expert groups. Pada umumnya, ekstensi file gambar yang satu ini sangat populer untuk kamera digital dan juga gambar-gambar yang ada di internet. Setiap kali kamu mencari gambar di Google dan men-download-nya, hampir kebanyakan memiliki format JPEG. Menurut Hubspot, kamu dapat menggunakan gambar JPEG sebagai konten di web, dokumen di Microsoft Office, ataupun proyek lainnya yang memerlukan resolusi tinggi. Selain itu, format ini juga biasanya digunakan untuk kamera digital. JPEG juga biasanya dikenal sebagai JPG. Tidak ada perbedaan antara kedua istilah tersebut.  Masih dilansir dari Hubspot, JPG pada dasarnya adalah singkatan dari JPEG untuk mengurangi batas tiga karakter di versi awal Windows. Secara garis besar, JPEG dikenal dengan kompresi lossy-nya. Semakin kualitas gambar menurun, semakin menurun juga ukuran fi

GC(GOOGLE CRHOME)

 Pengertian Google Chrome adalah peramban web lintas platform yang dikembangkan oleh Google. Peramban ini pertama kali dirilis pada tahun 2008 untuk Microsoft Windows, kemudian diporting ke Android, iOS, Linux, dan macOS yang menjadikannya sebagai peramban bawaan dalam sistem operasi. Kelebihan Google Chrome Google Chrome merupakan web browser yang dikembangkan oleh Google. Beberapa kelebihan Google Chrome, antara lain: 1. Tampilan Antar-Muka yang Simpel dan Sederhana UU Tampilan antar-muka yang simpel dan sederhana mungkin menjadi faktor utama mengapa web browser keluaran Google ini begitu populer di dunia. Tampilan yang simpel ini tentunya sangat penting bagi pengguna, sebab pengguna tidak akan terganggu dengan detail-detail lain yang tidak penting. Selain itu, Google Chrome juga disertai dengan berbagai tema yang menarik yang bisa digunakan sesuai dengan keinginan pengguna. Jadi, meskipun tampilannya terkenal simpel, kamu tidak akan bosan untuk menyesuaikannya. 2. Memiliki Fitur Mod

Apa itu Microsoft Edge: Pengertian, Fungsi, Fitur, Kelebihan dan Kekurangan

Pengertian Microsoft Edge Microsoft Edge merupakan browser yang dikembangkan oleh Microsoft. Microsoft Edge dikembangkan dengan basis Chrominium yang memungkinkan ekstensi Google Chrome support pada Microsoft Edge. Microsoft Edge ini telah dirilis pada Januari 2020, dan berfungsi untuk menggantikan browser Internet Explorer sebagai peramban baku. Selain tersedia untuk perangkat komputer, Microsoft Edge ini sudah tersedia pada platform Android dan iOS. Nantinya, Microsoft Edge akan dijadikan sebagai peramban baku untuk Windows 10 Phone dalam versi yang lebih baik dari sebelumnya. Fitur Microsoft Edge Pada pelaksanaannya, Microsoft Edge memiliki banyak fitur yang bisa digunakan untuk memudahkan penggunanya saat berselancar di internet. Berikut fitur unggulan Microsoft Edge. 1. Terintegrasi Cortana Cortana merupakan asisten pribadi besutan Microsoft untuk memudahkan pengguna Windows 10. Cortana yang terintegrasi dengan Microsoft Edge ini akan membantu penggunanya dalam mencari sesuatu tan

Mozilla Firefox: Pengertian, Fungsi, Fitur, Kelebihan, dan Kekurangan

Pengertian Mozila Firefox Mozilla Firefox merupakan salah satu browser yang paling banyak digunakan di seluruh dunia. Sebelumnya, Mozilla Firefox hanya bisa digunakan pada perangkat komputer dan laptop saja. Mozilla Firefox bisa digunakan oleh berbagai sistem operasi, seperti Microsoft Windows, macOS, Linux, FreeBSD, serta OpenBSD.  Bahkan, Mozilla Firefox sudah tersedia untuk perangkat ponsel Android dan iPhone. Mozila Firefox dirilis pada 23 September 2022. Sebelumnya, Mozilla Firefox bernama Phoenix. Fitur yang disediakan pun beragam, sehingga memberikan kenyamanan bagi penggunanya. Fungsi Mozilla Firefox Sama seperti browser pada umumnya, Mozilla Firefox berfungsi untuk menghubungkan pengguna dengan search engine atau mesin pencari seperti Google. Melalui browser Mozilla Firefox ini, kamu bisa mengakses informasi dengan mudah dan cepat. Nah, perlu kamu ketahui Mozilla Firefox rutin melakukan pembaharuan secara berkala, tentu saja akan hal ini akan memberikan fitur baru yang bisa k

Google Chrome: Pengertian dan Fungsinya

Saat ini, kita sudah memasuki era di mana segala informasi dapat diakses dengan mudah dan cepat. Dengan hanya berbekal mesin pencari dan internet, setiap orang dapat mengakses informasi apapun yang diinginkannya. Selain kedua hal tersebut, salah satu hal yang penting berperan dalam memberi kemudahan dalam mengakses segala jenis informasi adalah web browser.Web browser merupakan perangkat lunak yang berfungsi untuk menerima dan menyajikan segala jenis informasi yang ada di internet. Salah satu contoh web browser yang paling sering digunakan adalah Google Chrome. Nah, berikut adalah penjelasan mengenai pengertian dan fungsi dari Google Chrome. Apa itu Google Chrome? Google Chrome merupakan perangkat lunak yang memiliki fungsi untuk mencari, mengakses, dan menampilkan segala bentuk informasi. Google Chrome pertama kali dirilis pada tanggal 2 September 2008 oleh Google. Pada awal perkembangannya, Google Chrome hanya dapat digunakan pada sistem operasi keluaran Microsoft. Namun saat ini, Go

Fitur Browser dan Fungsinya, Apa Saja? Simak Selengkapnya!

  Tentu anda tahu dan paham tentang web browser alias website browser. Karena $ web browser$ merupakan aplikasi yang digunakan untuk menjelajah internet.  Namun, tahukah Anda pengertian, fungsinya? Jika belum, Anda bisa menyimak artikel ini secara lengkap. Karena kita akan membahas web browser, khususnya fungsi web browser adalah topik utama. Mengetahui bahwa fungsionalitas browser web itu penting, Anda akan sedikit banyak memahami cara kerja Internet. Selama ini kita menggunakan internet, tapi kita tidak begitu tahu cara kerjanya. Apa Itu Browser Browser adalah aplikasi yang dapat menyajikan, menjelajahi, atau mengambil konten dari berbagai sumber informasi di WWW atau jaringan. Browser, juga dikenal sebagai perangkat lunak, memiliki fungsi menerima, mengakses, dan menyajikan banyak informasi melalui Internet. Dengan menggunakan browser, orang dapat menjelajahi dan menemukan informasi dan data yang sangat dibutuhkan. Browser adalah dasar dari semua pencarian informasi di seluruh duni